/> JENIS-JENIS KEKEBALAN TUBUH

JENIS-JENIS KEKEBALAN TUBUH

    Sistem pertahanan tubuh (imunitas) adalah sistem pertahanan yang berperan dalam mengenal, menghancurkan serta menetralkan benda-benda asing atau sel abnormal yang berpotensi merugikan bagi tubuh. Jika tubuh kita terserang virus, bakteri atau organisme asing lainnya maka tubuh memiliki kemampuan untuk menahan atau menghilangkan benda asing yang masuk ke dalam tubuh. 

Sumber gambar : https://cdn.pixabay.com/photo/2021/03/20/07/27/vaccine-6109246__340.jpg

Jenis kekebalan tubuh terhadap penyakit atau patogen ada 2 macam yaitu :

1. Kekebalan aktif : Kekebalan yang dibentuk sendiri oleh tubuh yang disebabkan oleh masuknya benda asing (patogen) ke dalam tubuh, seperti bakteri, virus, jamur dll. Kekebalan ini dilakukan oleh tubuh dengan cara membentuk anti bodi. 

Kekebalan aktif terbagi menjadi 2 yaitu

a. Kekebalan aktif alami : kekebalan aktif yang diperoleh ketika tubuh terinfeksi oleh patogen. Jika tubuh kita terinfeksi oleh antigen, maka tubuh akan membentuk antibodi dan limfosit khusus secara aktif. Kekebalan seperti ini ada yang berlaku seumur hidup sebagai contoh jika terinfeksi oleh virus cacar atau campak. Ada juga kekebalan yang bersifat sementara artinya kekebalan akan bersifat sementara misalnya kekebalan karena bakteri Gonore dan Pneumonia

b. Kekebalan aktif buatan : kekebalan aktif buatan adalah kekebalan yang muncul pada tubuh seseorang setelah orang tersebut disuntik oleh bibit penyakit yang telah dilemahkan.  Antigen yang telah dilemahkan akan dikenali oleh tubuh sebagai antigen maka tubuh segera membentuk antibodi tanpa mengakibatkan sakit yang benar. 

Beberapa waktu lalu dunia dihebohkan dengan penyakit covid yang merenggut banyak korban jiwa. Untuk menghindari terinfeksi penyakit tersebut pemerintah mewajibkan seluruh warga untuk mendapatkan vaksin. Vaksin covid adalah virus corona yang sudah dilemahkan. Ketika vaksin masuk ke dalam tubuh maka tubuh akan mengira virus tersebut sebagai antigen dan segera membentuk antibodi. Contoh-contoh vaksin untuk kekebalan berbagai penyakit.

2. Kekebalan pasif : kekebalan yang diperoleh dari luar tubuh. Antibodi yang sudah jadi dimasukan ke dalam tubuh. Ada dua macam kekebalan tubuh diantaranya adalah 

a. Kekebalan pasif alami : Kekebalan ini diperoleh oleh bayi yang mendapatkan ASI dari ibu dan IgG ibu yang masuk melalui plasenta. Kekebalan pada bayi ini bersifat sementara biasanya akan bertahan sampai 6 bulan. 

b. Kekebalan pasif buatan : kekebalan ini di peroleh dengan memasukan gamma-globulin (IgG) atau immnunoglobulin lainnya dari orang atau hewan yang sudah terkena penyakit tersebut. Contoh antibodi dari kuda yang kebal gigitan ular dapat diinjeksikan pada manusia yang digigit ular tertentu. Kekebalan pasif ini hanya berisfat sementara hanya beberapa minggu saja karena akan segera diuraikan oleh tubuh. 


Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama